SIDDAKTA Kelurahan Sukalaksana – Kecamatan Bungursari

Senin, 7 Februari 2022 , Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Tasikmalaya melaksanakan program Siddakta (Penyisiran Dokumen dan Data Kependudukan di Kota Tasikmalaya) di Kelurahan Sukalaksana – Bungursari. Siddakta merupakan suatu inovasi yang dicanangkan untuk menunjang dan meningkatkan kualitas pelayanan publik di bidang Administrasi Kependudukan. Siddakta dilaksanakan dengan cara petugas yang telah ditunjuk turun langsung ke lapangan dalam ruang lingkup kelurahan.

[ngg src=”galleries” ids=”12″ display=”basic_thumbnail” thumbnail_crop=”0″]Kegiatan Siddakta dilaksanakan setiap hari Senin-Rabu untuk satu kelurahan, hari Kamis-Jum’at digunakan para pengawas untuk melakukan evaluasi hasil siddakta. 

Dari hasil Siddakta di Kelurahan Sukalaksana didapatkan capaian sebagai berikut:

NoKegiatanCapaianSatuan
1Perekaman KTP-el101Orang
2Pencetakan KTP-el39Keping
3Cetak KK313Dokumen
4Cetak Biodata228Dokumen
5Rekam ODGJ10Orang
6Rekam Disabilitas2Orang
7Rekam Lansia1Orang
8Update NIK15Data
9Cetak Akta Kelahiran149Dokumen
10Cetak Akta Kematian74Dokumen